Kartu 3 AON serta perdana lainnya seperti telkomsel, xl, axis dan indosat terkadang tidak bisa digunakan untuk mengunduh file. Padahal jika dipakai untuk browsing lumayan lancar tanpa ada kendala yang berarti. Kasus semacam ini bisa disebabkan oleh kualitas jaringan yang menurun akibat cuaca buruk yang tak kunjung reda.
Jika cuaca ekstrim sudah kembali reda namun perdana Three AON tetap tidak bisa dipergunakan untuk download video atau aplikasi dari Google Playstore, berarti ada masalah lain diluar jaringan. Coba sahabat kunjungi situs
MyIpAddress.com untuk melihat ip static kartu anda. Karena salah satu
Penyebab Kartu 3 AON tidak bisa download adalah IP Static yang kamu dapatkan terdeteksi sebagai spam. IP static perdana three yang terindikasi sebagai spam adalah
202.67.41.51.
Ada bermacam-macam cara untuk mengatasi masalah ini. Beberapa diantaranya yang cukup terkenal adalah memakai
TOR, OpenVPN, Softether VPN, Psiphone dan SSH. Namun yang akan saya bahas kali ini adalah yang menggunakan SSH karena mudah penggunaannya. Tapi jika sahabat ingin tahu lebih banyak teknik yang lain, silahkan kunjungi situs saya di
websitemini.blogspot.com. Semua ilmu yang aku kuasai telah aku kumpulkan disana.
Berikut cara mengatasi kartu three yang tidak bisa unduh file dengan SSH:1. Unduh dulu Bitvise SSH Client di
http://www.bitvise.com/download-area2. Berhubung kartu anda belum bisa dipakai untuk download, silahkan ambil dulu software-nya di warnet yang dekat dengan lokasi anda
3. Jika sudah punya, silahkan install aplikasinya di komputer atau laptop sobat
4. Konekkan modem usb seperti biasanya menggunakan mobile partner
5. Buka aplikasi bitvise ssh client yang tadi di install
6. Isi host, port, username dan password dengan akun ssh kalian. Akun ssh bisa anda dapatkan di
fastssh.com7. Klik menu service pada bitvise
8. Centang enabled SOCKS/HTTP Proxy forwarding
9. Isi listen interface dengan 127.0.0.1 dan listen port dengan 1080
10. Setelah itu klik login untuk menggunakan ssh kamu
11. Nanti akan menerima pemberitahuan New Host Key, silahkan pilih Accept and Save
12. Jika sukses konek, akan ada tulisan yang berbunyi initializing sock/http connect proxy on 127.0.0.1:1080 succeeded
13. Segera buka mozilla firefox dan klik option - advanced - network - connection - setting
14. Pilih manual proxy configuration lalu isi socks dengan 127.0.0.1 dan port 1080
15. Tekan OK untuk menyimpan pengaturan
16. Silahkan berselancar dengan bebas dan gunakan untuk download sepuasnya.
Demikianlah
cara cepat menangani perdana tri yang tidak bisa download. Semoga artikel ini dapat membantu anda yang sedang galau karena nggak bisa mengunduh movie atau film yang hendak ditonton. Gunakan trik ini dengan bijak agar ilmu anda bermanfaat.